Senin, 28 Januari 2013

Utang Yang Merusak Masa Pensiun

Bicara keuangan, utang menjadi faktor penghambat utama dari semua rencana finansial yang Anda persiapkan, termasuk rencana masa pensiun. Menurut perencana keuangan Jeff Rose, utang menghancurkan rencana pensiun Anda dengan tiga cara:
   1.Utang menunda pensiun.
Jangan harap bisa merencanakan pensiun apalagi pensiun dini jika Anda masih terlilit utang. Artinya, jika masih banyak utang yang harus Anda bayarkan, bagaimana mau pensiun? Yang ada, Anda harus merevisi kembali rencana pensiun.

Sabtu, 26 Januari 2013

PRUjuvenile Crisis Cover (Perlindungan Menyeluruh Sejak 30 Hari Lahir)




Kesehatan anak merupakan dambaan setiap orang tua. Begitu banyak usaha yang kita lakukan untuk menjaga kesehatan anak, dan hal terbaik yang bisa kita lakukan adalah memberikan perlindungan maksimal kepadanya.

Apalagi penyebaran penyakit anak semakin kerap kita temui belakangan karena faktor-faktor:
  • tingginya polusi,
  • konsumsi junk food yang berlebihan,
  • banyaknya sekolah yang sudah menggunakan AC, sehingga memudahkan penyebaran penyakit, dan
  • kegiatan bermain di area publik.


  • Selasa, 22 Januari 2013

    Mengatur Keuangan Tanpa Stres


    Mengapa Anda perlu mengatur pengeluaran? Mungkin yang ada di pikiran Anda supaya pengeluaran tak lebih dari pemasukan atau melakukan penghematan. Tapi kalau mendengar kata penghematan, mungkin Anda berfikir seperti mendengar kata diet, seolah tak menikmati hidup.
    Masalahnya jika Anda mengatur anggaran dengan benar, Anda akan tahu berapa banyak uang yang masuk dan keluar, serta kemana perginya. Jadi tak ada lagi keheranan “Kok, uangku sudah habis ya,?” Lebih baik lagi, Anda akan memiliki uang di tangan untuk pembelian besar seperti mobil, uang muka rumah, atau renovasi.

    Rabu, 29 Agustus 2012

    Penambahan Sistem Pembayaran melalui ATM BRI

    Setelah Bank PANIN, BNI, BCA, Bank Mandiri dan Bank OCBC NISP, saat ini “Bank
    Rakyat Indonesia (BRI)” telah turut bergabung dalam sistem pembayaran Prudential Online.
     
     Prudential Online adalah sistem pembayaran Premi/Kontribusi Prudential dengan menu pembayaran yang lebih lengkap serta memungkinkan PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) melakukan pembukuan Premi/Kontribusi secara otomatis dan pembayaran Premi/Kontribusi yang dilakukan sampai  dengan pukul 14.00 WIB akan dibukukan pada hari kerja yang sama.

    Jumat, 06 Juli 2012

    Prudential Life Raih Star Award

    Peringkat Asuransi Terbaik 2011 versi majalah investor

    Prudential Berhasil Mempertahankan Hegemoninya sebagai Asuransi Jiwa Terbaik 2011, melalui penilaian yang ketat dan independent.



    JAKARTA –PT Prudential Life Assurance (Asuransi Jiwa) dan PT Asuransi Jaya Proteksi (Asuransi Umum) menerima penghargaan khusus Star Award dari Majalah Investor karena berhasil mempertahankan posisi terbaik lebih dari lima tahun secara berturut-turut.

    Penghargaan tersebut mereka terima dalam acara penganugerahan penghargaan Asuransi Terbaik 2011 versi Majalah Investor, di Ballroom, Four Season Hotel, Jakarta, Rabu (6/7) malam.

    Senin, 02 Juli 2012

    Hanya 20 Persen Penduduk RI yang Sadar Asuransi


     
    Guru Besar Asuransi Kesehatan dan Jaminan Sosial FKM Universitas Indonesia, Hasbullah Tabrani, mengatakan, baru separuh dari populasi masyarakat Indonesia yang memiliki jaminan kesehatan secara lengkap. Sebagian besar yang memilikinya adalah justru masyarakat miskin.
    "Kalau yang punya jaminan lengkap, komprehensif, artinya semua penyakit tercover ya separuhnya saja (50 persen dari jumlah penduduk Indonesia)," sebut Hasbullah kepada Kompas.com, di Jakarta, Rabu ( 22/2/2012 )

    Tantowi Yahya: Musisi Harus Sadar Asuransi

    Melihat dan belajar dari pengalaman beberapa musisi senior di tanah air yang mengalami kesulitan di hari tuanya setelah regenerasi masa, Ketua Umum Yayasan AMI Tantowi Yahya berharap para musisi muda untuk bisa lebih memperhatikan asuransi. Menurut ikon musik country Indonesia ini, bahwa asuransi bisa menjadi harapan di kala menghadapi suatu kesulitan.